Bahan Kulit :
- 150 cc Air
- 125 gr Mentega
- 1/4 st Garam
- 150 gr Tepung Terigu
- 4 Butir Telur
- Kantung Plastik Segitiga
- Spuit
Bahan isi vla :
- 500 cc Susu Cair
- 150 gr Gula Pasir
- 1/4 st Vanillie Bubuk
- 100 gr Tepung Terigu
- 3 sm Tepung Maizena
- 2 Butir Kuning Telur
- 3 sm Rhum (optional)
Cara Membuat Vla :
- Campur semua bahan jadi satu kecuali rhum dengan api kecil dan terus diaduk hingga matang.
- Setelah agak dingin baru tambahkan rhum.
Cara Membuat Kulit :
- Didihkan air lalu masukkan mentega dan garam.
- Setelah mentega cair, masukkan tepung terigu sambil diaduk2x sampai tercampur rata dan matang.
- Angkat.
- Setelah adonan agak dingin, masukkan telur satu persatu, sambil kocok dengan kecepatan rendah, sampai adonan tercampur rata.
- Masukkan adonan kedalam kantung plastik segitiga, gunting sedikit ujungnya. Masukkan lagi kantung ini ke kantung plastik segitiga yg lain yg sudah diberi spuit.
- Cetak di loyang yg sudah dipoles mentega.
- Panggang selama 25 menit dengan suhu 200.
- Angkat.
- Setelah dingin kulit bisa diisi dengan vla.
No comments:
Post a Comment